Diskusi MAFINDO bertema “Negara Darurat HOAKS?”
MAFINDO melakukan diskusi bersama dengan beberapa tokoh, guna menghadapi isu atau informasi palsu yang terus bertebaran di kalangan masyarakat. Diskusi ini diharapkan mampu menjadi motor pergerakkan musnahnya hoaks di Indonesia.
Bertempat di Ruang Roeslan Abdul Gani Kantor Kemkominfo, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat acara diskusi Mafindo kali ini dibuka oleh Pak Ferdinandus Setu mewakili Menkominfo Rudiantara (Chief RA). Dipandu oleh MC Ratih Ibrahim dan dimoderatori oleh Catharina Widyasrini. Narasumber adalah Anita Wahid (Mafindo), guru kita Pak Nukman Luthfie, Harry Sufehmi (Mafindo), Septiaji Eko Nugroho (Mafindo), dan praktisi hukum Saor Siagian. Beberapa peserta yang hadir adalah Kadiv Humas Polri Irjenpol Setyo Wasisto, dan Kepala Direktorat Cyber Mabes Polri Brigjenpol Rachmad Wibowo. Hadir pula Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, dan Ketua DPP Nasdem Emmy Hafild, yang sebenarnya semua perwakilan partai juga diundang. Hadir juga Putri Indonesia Pariwisata 2018 Wilda Octaviana Situngkir.
Lenong Digital Rakyat
Lenong Digital Rakyat “Kenali Wabah Kebenaran Semu di Medsos”
Rabu, 17 Oktober 2018 @ 16:30 – 17:30 http://bit.ly/2P5TN7a
Partisipasi MAFINDO dalam “Public Relations Againts Hoax”
Hari ini mewakili Mafindo Jakarta mengisi acara 5KM Fun Run “Public Relations Againts Hoax” di TMII Kampus Mercubuana.
Acara yang nuansanya anak muda, musik, door prize dll. Terdapat sesi tentang pengenalan hoaks, motif, dan cara pencegahannya. Peserta ditantang untuk install aplikasi Hoax Buster Tools.